Jakarta, 22 Januari 2025 – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Metro turut serta dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pembentukan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tahun 2025 yang digelar di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) pada tanggal 21-22 Januari 2025.

Rakornas yang berlangsung selama dua hari ini bertujuan memperkuat sinergi antara BPIP dan pemerintah daerah dalam mencetak generasi muda berkarakter Pancasila. Kepala BPIP, Prof. Drs. K.H. Yudian Wahyudi, M.A., Ph.D., dalam sambutannya menekankan pentingnya Paskibraka sebagai garda terdepan dalam menanamkan semangat persatuan, cinta tanah air, dan patriotisme. “Paskibraka adalah calon pemimpin masa depan yang disiplin, bertanggung jawab, dan berkarakter Pancasila,” ujarnya.

Pada hari pertama, Selasa, 21 Januari 2025, Kepala Badan Kesbangpol Kota Metro menghadiri pembukaan Rakornas. Agenda hari itu difokuskan pada arahan strategis dari pimpinan BPIP dan pejabat terkait mengenai pentingnya kolaborasi pemerintah pusat dan daerah dalam proses seleksi dan pembinaan Paskibraka.

Sementara pada hari kedua, Rabu, 22 Januari 2025, Admin Aplikasi Transparansi Paskibraka dari Badan Kesbangpol Kota Metro mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Aplikasi Transparansi Paskibraka. Dalam Bimtek ini, peserta mendapatkan materi tentang:

  • Alur Rekrutmen dan Seleksi Paskibraka Tahun 2025 yang disampaikan oleh Analis Kebijakan Ahli Madya.
  • Simulasi Penggunaan Aplikasi Transparansi Paskibraka untuk mendukung transparansi dan akuntabilitas dalam proses seleksi.

Kegiatan hari kedua juga diisi dengan sesi tanya jawab interaktif antara peserta dan narasumber, memberikan ruang diskusi terkait kendala teknis maupun implementasi aplikasi di daerah masing-masing.

Plt. Deputi Bidang Pendidikan dan Pelatihan BPIP, Surahno, S.H., M.H., menyampaikan bahwa pembentukan Paskibraka tidak hanya berfokus pada aspek teknis, tetapi juga pada internalisasi nilai-nilai luhur Pancasila. “Rakornas ini adalah wujud komitmen kami untuk mencetak individu unggul yang siap menghadapi tantangan bangsa dengan semangat Pancasila,” ungkapnya.

Kesbangpol Kota Metro, melalui partisipasi aktifnya dalam Rakornas ini, menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembentukan Paskibraka yang transparan, berkualitas, dan berintegritas. Generasi muda Paskibraka diharapkan dapat menjadi teladan dalam mengamalkan nilai-nilai Pancasila serta memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.